PERLUAS JANGKAUAN: HM-PS IAT GELAR ACARA DI LUAR KAMPUS
Garut, Aksara — Himpunan Mahasiswa Program Studi (HM-PS) Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir gelar acara Wakaf Qur’an dan Safari Dakwah pada Jum’at, (14/06/2024), dengan tema, “Meraih Kesuksesan Dunia Akhirat: Study Tafsir Q.S Al-Baqarah: 201”. Kegiatan ini berlokasi di Masjid Al-Jamaah, Kp. Al-Ikhlas RT 04/ RW 23 Kel. Kota Wetan Kec. Garut Kota. Warga masyarakat menyambut acara Wakaf Qur’an dan Safari Dakwah ini dengan penuh antusias. Tercatat sebanyak 55 orang hadir dalam acara tersebut. Dalam sambutannya, Amroini, selaku ketua HM-PS Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir, memaparkan tujuan dari kedua acara tersebut, “Wakaf Qur’an ini adalah upaya kami dari HM-PS khususnya, untuk menyebarkan Al-Qur’an ke tempat-tempat yang kami anggap itu membutuhkan. Dan kami juga berharap bahwa dari Al-Qur’an yang diwakafkan ini, dapat menjadi cahaya penerang dan juga memberikan sumber ilmu kepada jama’ah-jama’ah yang ada, bapak-ibu sekalian.” “Kemudian juga, tujuan yang kedua, kami mengadakan Safari Dakwah … ...