Tips Menulis Puisi Untuk Pemula


Sumber: serupa.id


halo Aksaraners dimanapun kalian berada. pada kesempatan kali ini izinkan saya berbagi tips untuk menulis puisi bagi pemula. Bagi kalian yang masih kesulitan dalam menulis puisi berikut ini saya udah merangkum beberapa tips yang sederhana sesuai dengan pengalaman saya selama menulis puisi. langsung saja check it out.

Pertama, Membaca dan Mendengarkan Puisi Orang Lain

Langkah pertama dari tips menulis puisi adalah rajin membaca dan mendengarkan puisi karya orang lain khususnya puisi karya sastrawan- satrawan terkemuka seperti karya sastrawan Djoko Damono, Helvy Tiana Rosa, Chairil Anwar, W s Rendra dan lain-lain.

Ketika kamu rajin membaca dan mendengarkan puisi karya orang lain tentu akan memperkaya referensi dan inspirasi kamu untuk menulis puisi.

Kedua,  Tentukan Tema 

Mulailah dengan menulis puisi yang sederhana tidak perlu untuk terlihat sempurna diawal, mulailah memilih tema yang sederhana seperti keseharianmu, keluarga, sahabat, Guru, ataupun  kisah cintamu. 

Ketiga, Hadirkan Suasana dan Perasaan

Langkah selanjutnya setelah menentukan tema, adalah menghadirkan suasana. Jika kamu telah menemukan tema misal kamu ingin membuat puisi tentang cinta, kemudian gambarkan apa yang akan kamu bangun dalam puisi cinta yang hendak kamu tulis itu, apakah kesedihannya atau rasa takutnya, atau kegembiraanya atau kebahagiaan yang seperti apa, Ini adalah suasana yang kita bangun dalam puisi.

Keempat , Menggunakan Gaya Bahasa

Gunakan Gaya bahasa seperti majas dan pemilihan diksi akan membuat puisimu terlihat indah dan unik. Para sastrawan juga tidak melewatkan bagian ini lho, guys. Misalnya menggunakan majas metafora, alegori, repetisi, dll. Pastikan juga dalam pemilihan kata (diksi) dan majas yang akan kamu gunakan dalam puisimu, kamu paham maknanya.

Kelima, Tentukan  Judul yang Menarik

Dalam memilih judul buatlah semenarik mungkin sehingga memikat orang  langsung ingin membacanya, namun pastikan membuat judul selaras dengan isi puisi yang kamu tulis ya, gaess..

Finishing, Mulailah Menulis dari Hati

langkah terakhir dari tips menulis puisi adalah mulailah menulis dengan jujur dari hati. Karena sesuatu yang datang dari hati akan sampai ke hati.

Untuk awal-awal kamu bisa menulis puisi pendek  4 – 8 baris, it’s okay ya guyss,, yang paling penting adalah memulai. So, mulailah menulis puisimu! Jangan terobsesi dengan baris pertama ya, guys. 

Kalau kamu bingung kata-kata apa yang akan kamu gunakan untuk baris pertama puisimu atau untuk mengawalinya harus bagaimana. Jangan menyerah! Kamu bisa loncat dulu ke baris-baris selanjutnya. Lho, emangnya boleh? Siapa yang melarang? Terlalu fokus dengan baris pertama akan membuatmu stuck dan membuang-buang waktu. Kamu bisa menulis baris pertama tersebut ketika udah ada ide lagi untuk menyusunnya. semangat yah!

Sekian tips menulis puisi dari saya, semoga tips ini bermanfaat untuk kalian yang lagi berjuang menulis puisi. Jangan lupa untuk membagikannya ke teman-teman yang lain supaya kebermanfaatannya lebih besar. yuk mulai menulis puisi!

Penulis: Hilwa Khoirun Nazia
Editor: Rifki Muhammad Fajar






Posting Komentar

Halo sobat Aksara!
Jika mari berkomentar dengan memberikan gagasan atau pendapat yang terbaik, kita jauhi komentar yang mengandung hal yang tidak diinginkan yaa!

Lebih baru Lebih lama