HM-PS ILMU AL-QUR'AN DAN TAFSIR MENGADAKAN STUDI KOMPARATIF DENGAN HMJ UIN SUNAN GUNUNG DJATI

 


    STAI PERSIS Garut—HM-PS Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir (IAT) Melaksanakan Kegiatan Studi Komporatif di gedung Aula Sc. L 1 Kampus 1 UIN Sunan Gunung Djati, Bandung, pada hari Sabtu (25/11/2023) pagi. Studi Komparatif ini merupakan program kerja yang dilaksanakan oleh Bid. Keorganisasian HMPS IAT STAI Persis Garut.

    Acara Studi Komporatif ini sebagai bentuk season diskusi terkait roda Keorganisasian khusus di jurusan/prodi Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir. Adapun tema yang angkat ialah sinergi Intelektual: Membangun keterkaitan dan pertukaran Ide dalam Optimalisasi Kinerja Organisasi Mahasiswa Jurusan. 


    Baca juga: HM-PS ILMU AL-QUR'AN DAN TAFSIR SELENGGARAKAN FORUM MAHASISWA & MAHASISWI

  

     Terdapat 17 anggota pengurus HMPS IAT yang Hadir dalam acara tersebut sekaligus sebagai delegasi dari anggota bidang masing-masing. Sementara dari pihak HMJ UIN sendiri yang hadir dalam acara tersebut berjumlah kurang lebih 30 orang.

    Setelah sesi pembukaan dan pemaparan beberapa bidang garapan, acara dilanjutkan dengan kegiatan bertukar ide atau diskusi terkait masing-masing program kerja dengan membuat khalaqah di tiap-tiap bidang. Kemudian, acara ditutup dengan foto bersama.


    Baca juga: KOLABORASI DENGAN JABAR QUICK RESPONSE: AKSARA STAIPI GARUT ADAKAN BASIC TRAINING & CAMP LITERASI 2023



Jurnalis: Amroini

Posting Komentar

Halo sobat Aksara!
Jika mari berkomentar dengan memberikan gagasan atau pendapat yang terbaik, kita jauhi komentar yang mengandung hal yang tidak diinginkan yaa!

Lebih baru Lebih lama